floating-Konser Dewa 19, Ahmad...
Konser Dewa 19, Ahmad Dhani Dapat Kecupan dari Mulan Jameela dan Elvi Sukaesih di Panggung
Konser Dewa 19, Ahmad...
Konser Dewa 19, Ahmad Dhani Dapat Kecupan dari Mulan Jameela dan Elvi Sukaesih di Panggung
Minggu, 05 Februari 2023 - 08:30 WIB
JAKARTA - Konser Dewa 19 bertajuk Pesta Rakyat 30 Tahun Berkarya telah sukses digelar di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, pada Sabtu (4/2/2023) malam.

Baladewa (fans Dewa 19) terpantau sudah memadati area pintu masuk JIS sejak pukul 13.00 WIB. Mereka seolah tak sabar ingin menyaksikan sang idola beraksi di atas panggung.

Baca Juga: Tak Sabar Nonton Konser Dewa 19, Najwa Shihab Ajak Baladewa Kumpul

Konser Dewa 19, Ahmad...


Foto/Instagram Mulan Jameela



Konser Dewa 19 kali ini melibatkan seluruh personel band lengkap, termasuk mantan anggotanya. Tak hanya itu, Ahmad Dhani dan kawan-kawan juga mengundang beberapa kolaborator dalam konser mereka seperti Elvi Sukaesih, Mulan Jameela, dan Andre Taulani.

Dalam kesempatan tersebut, ada yang menarik dari penampilan kolaborasi Dewa 19, Elvi Sukaesih, dan Mulan Jameela.

"Aku mau cium suami aku, karena aku bangga banget sama dia malam hari ini," kata Mulan Jameela usai menyanyikan tembang Bimbang.

Mulan lantas mengizinkan Elvi Sukaesih untuk mengecup pipi kiri suaminya. "Umi boleh cium sebelahnya, nggak apa-apa, anggap aja kayak anak sendiri," ujar Mulan.

Baca Juga: Konser Dewa 19 Dihadiri Pejabat Publik, Iriana Jokowi Pesan Lagu Hampa



Tanpa ragu, pendangdut yang akrab disapa Umi Elvi itu langsung mencium pipi Ahmad Dhani. Sontak momen tersebut mengundang sorak sorai penonton yang hadir di JIS.

Konser Pesta Rakyat 30 Tahun Dewa 19 Berkarya turut dihadiri sejumlah pejabat publik. Di antaranya Agus Harimurti Yudhoyono, Anies Baswedan, Prabowo Subianto, hingga ibu negara Iriana Jokowi. Mereke pun hanyut dalam penampilan Ahmad Dhani dan kawan-kawan malam tadi.
(tsa)
Baca Berita
Dengarkan Selanjutnya :
Maia Estianty Kemungkinan...
Maia Estianty Kemungkinan Absen di Resepsi Al Ghazali, Tak Ingin Bertemu Ahmad Dhani?
Rayen Pono Tolak Cabut...
Rayen Pono Tolak Cabut Laporan Polisi, Nilai Permintaan Maaf Ahmad Dhani Tak Tulus
Nonton Konser Lebih...
Nonton Konser Lebih Nyaman Tanpa Bikin Dompet Kosong? Ini Tipsnya
Rayen Pono Nilai Sanksi...
Rayen Pono Nilai Sanksi MKD terhadap Ahmad Dhani Terlalu Ringan: Cuma Ngajarin Minta Maaf
Ahmad Dhani Minta Maaf...
Ahmad Dhani Minta Maaf usai Terbukti Melanggar Kode Etik