floating-Kondisi Ifan Seventeen...
Kondisi Ifan Seventeen usai Jalani Operasi Pengangkatan Tumor di Kepala, Kini Tahap Pemulihan
Kondisi Ifan Seventeen...
Kondisi Ifan Seventeen usai Jalani Operasi Pengangkatan Tumor di Kepala, Kini Tahap Pemulihan
Sabtu, 25 Maret 2023 - 08:00 WIB
JAKARTA - Kondisi terkini Ifan Seventeen usai jalani operasi pengangkatan tumor di kepala diungkap sang istri, Citra Monica. Ifan menjalani operasi pada Jumat, 24 Maret 2023 di salah satu rumah sakit.

Melalui Instagram pribadinya, Citra menyebut operasi sang suami berjalan lancar. Kini Ifan sedang masa pemulihan. Citra pun tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah mendoakan kesehatan sang suami.

"Alhamdulillah, operasinya berjalan lancar. Terima kasih untuk semua doanya. Sekarang suamiku sedang dalam masa pemulihan," tulis Citra dikutip Sabtu (25/3/2023).

Dalam unggahan tersebut, Citra membagikan foto bersama sang suami. Ifan pun terlihat sedang berbaring di ranjang rumah sakit sambil memakai baju operasi.

Baca Juga: Ifan Seventeen Jalani Operasi Pengangkatan Tumor di Kepala: Doain Lancar

Kondisi Ifan Seventeen...


Foto/Instagram Ifan Seventeen

Selain itu, di kepalanya terdapat perban warna putih. Musisi 39 tahun itu tampak tersenyum ke arah kamera. Sedangkan Citra duduk di sebelah ranjang Ifan sambil memakai masker hitam.

"Minta doanya mudah2an proses recoverynya berjalan dengan lancar juga, Aamiin.," tandasnya.

Postingan ini langsung ramai dikomentari netizen. Temasuk para artis Tanah Air yang ikut mendoakan kesembuhan Ifan.

"Lancar pemulihan nya brother," komentar Roger Danuarta.

Baca Juga: Ifan Seventeen Selalu Lakukan Ini Tiap 23 Desember untuk Kenang Rekannya yang Meninggal karena Tsunami

"cepet pulih ya fan," kata Virgoun.

"Bismillah sehat kembali," ujar Tya Ariestya.
(dra)
Baca Berita
Dengarkan Selanjutnya :
4 Artis Indonesia Melenggang...
4 Artis Indonesia Melenggang di Red Carpet Festival Film Cannes 2025, Syharini Bikin Gempar
Profil Ibrahim Sjarief...
Profil Ibrahim Sjarief Assegaf, Suami Najwa Shihab
Kabar Duka, Ibrahim...
Kabar Duka, Ibrahim Sjarief Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia
Ahmad Dhani Mulai Sebar...
Ahmad Dhani Mulai Sebar Undangan Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise
Nunung Nyaris Diserahkan...
Nunung Nyaris Diserahkan Suami ke Polisi Gegara Terus Marah: Aku Takut Banget