floating-Kisah Mengharukan Bunga...
Kisah Mengharukan Bunga Puspita Sari, Anak Yatim dari Pangkalpinang Jadi Paskibraka di Istana Negara
Kisah Mengharukan Bunga...
Kisah Mengharukan Bunga Puspita Sari, Anak Yatim dari Pangkalpinang Jadi Paskibraka di Istana Negara
Rabu, 16 Agustus 2023 - 15:14 WIB
PANGKALPINANG - Kisah mengharukan dialami Bunga Puspita Sari, siswi SMA di Kota Pangkalpinang, Bangka Belitung. Dia lolos menjadi anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) HUT Ke-78 Kemerdekaan RI di Istana Negara, Jakarta pada 17 Agustus 2023 besok.

Bunga Puspita Sari merupakan anak yatim setelah ayahnya meninggal dunia empat tahun lalu. Dia tinggal bersama ibunya, Juwarni (52) yang bekerja banting tulang menafkahi anaknya sebagai buruh di jasa laundry atau cuci baju.

Baca juga: Jokowi Kukuhkan Anggota Paskibraka di Istana Merdeka

Juwarni pun bangga setelah anaknya kini menjadi Paskibraka yang akan bertugas mengibarkan dan menurunkan bendera dalam HUT Ke-78 Kemerdekaan RI di Istana Negara, Jakarta.

Sebagai orang tua tunggal pasca sang suami meninggal dunia, Juwarni tetap gigih bekerja di sebuah tempat laundry pakaian dengan penghasilan yang hanya cukup untuk kebutuhan dapur.

Sedangkan untuk kebutuhan lain, Juwarni dibantu anak laki-lakinya yang berkerja di sebuah klinik kesehatan di Pangkalpinang.

Profesi ini baru 2 tahun ditekuninya. Sebab usaha jualan sate yang sudah puluhan tahun dijalani bersama almarhum sang suami terpaksa gulung tikar akibat pandemi Covid-19.

Baca juga: Cerita Pengibar Bendera Ridho Hadfizar, Anggota Paskibraka Kebanggaan Daerah



Meski begitu, ibu 4 anak ini tak pernah mengeluh. Bahkan berkat ketabahan dan doanya, kini anaknya Bunga Puspita Sari yang berusia 16 tahun anak bungsunya terpilih menjadi salah satu anggota Paskibraka nasional.

Ungkapan rasa bangga pun tak terbendung, apalagi Bunga bisa menorehkan prestasi membanggakan.

Juwarni menceritakan, Bunga yang kini duduk di bangku kelas 2 SMA itu merupakan anak yang pintar rajin dan gigih, dengan sederet prestasi sudah pernah diraih sejak kecil.

"Untuk mencari uang jajan, Bunga tak malu untuk jualan kue di sekolahnya memanfaatkan waktu istirahat jam pelajaran. Bunga saban hari jajakan kue buatan ibunya di sekolah," katanya dikutip Rabu (16/8/2023).

Dia menyebut, Bunga lolos merupakan hadia terindah.

"Mukjizat dari Allah dan saya tak bisa ungkapkan dengan kata-kata," ujarnya.

Sementara untuk mengobati rasa rindu ke Bunga selama mengikuti pembekalan dan pelatihan di Cibubur, Jakarta Timur, Juwarni sering melihat video bunga saat di sana.

Bunga bersama anggota Paskibraka lainnya menjalani latihan sebelum bertugas menjadi Paskibraka dalam peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2023 besok.
(shf)
Baca Berita
Dengarkan Selanjutnya :
TBIG Salurkan Bantuan...
TBIG Salurkan Bantuan untuk Anak Yatim dan Lansia di Banten, Jakarta, hingga Jabar
Solo Diusulkan Jadi...
Solo Diusulkan Jadi Daerah Istimewa Surakarta, Mensesneg: Belum Masuk Istana
Oreo Ajak Anak Yatim...
Oreo Ajak Anak Yatim Saksikan Peluncuran Perdana Oreo Space Dunk ke Luar Angkasa
Aksi Mulia! Pemuda Istiqamah...
Aksi Mulia! Pemuda Istiqamah Berbagi Kebahagiaan dengan 500 Anak Yatim dan Dhuafa
Pemerintah Siapkan Pangkal...
Pemerintah Siapkan Pangkal Pinang Jadi Tempat Penampungan Warga Gaza