floating-Imbas El Nino dan Kemarau,...
Imbas El Nino dan Kemarau, Langit Kota Jambi Ditaburi 1 Ton Garam
Imbas El Nino dan Kemarau,...
Imbas El Nino dan Kemarau, Langit Kota Jambi Ditaburi 1 Ton Garam
Rabu, 23 Agustus 2023 - 08:58 WIB
JAMBI - Perakirawan Cuaca Stasiun Meteorologi Sultan Thaha Jambi , Jaya Martuah Sinaga, mengatakan bahwa hujan yang mengguyur Kota Jambi baik siang atau malam hari beberapa hari ini merupakan hujan buatan.

"Bisa dikatakan, beberapa hari ini merupakan hujan buatan," ujarnya, Rabu (23/8/2023).

Menurutnya, terjadinya hujan di Kota Jambi karena disebabkan beberapa faktor.

Faktor pertama, katanya disebabkan karena adanya belokan pergerakan arah angin dan pertemuan angin serta adanya tekanan udara yang rendah.

Baca Juga: Wilayah Jambi Memasuki Musim Pancaroba, Waspadai Angin Kencang dan Hujan Es



"Kondisi ini menyebabkan terjadinya proses pertumbuhan awan atau terbentuknya kumpulan awan yang berpotensi hujan," tuturnya.

Dia menambahkan, kemudian juga adanya aktifitas Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC). Dimana dilakukan penyemaian garam di awan yang berpotensi hujan.

'Dalam satu hari ada dua kali aktifitas penyemaian garam sepanjang 15 -21 Agustus 2023 ini. Satu kali semai sebanyak 1 ton garam," ungkap Jaya.

Untuk penyemaian, imbuhnya, dilakukan pada pagi hari sekitar pukul 10.00 WIB dan siang hari pada pukul 13.00 WIB atau 14.00 WIB.

Dijelaskannya, terbentuknya awan yang terjadi dalam proses ini jika tidak didukung TMC akan hilang karena panasnya matahari.

"Jadi sayang sekali jika potensi hujan ini harus hilang jika tidak dilakukan penyemaian," tandas Jaya.

Diakuinya, Kota Jambi berada dalam puncak musim kemarau yang diperparah dengan hadirnya El Nino.

"Karena itu, berdampak kondisi udara lebih panas dan tingkat kekeringan lebih tinggi," pungkasnya.
(hri)
Baca Berita
Dengarkan Selanjutnya :
Pertama di Indonesia,...
Pertama di Indonesia, Kota Jambi Siap Gelar Pemilihan Ketua RT Serentak
PetroChina Jabung Ciptakan...
PetroChina Jabung Ciptakan Multiplier Effect Ekonomi Jambi
Pesan Mardiono ke Kader...
Pesan Mardiono ke Kader PPP saat Safari Ramadan di Jambi
Kepala Daerah Apresiasi...
Kepala Daerah Apresiasi Kontribusi PetroChina Dorong Ekonomi Jambi
Pemudik Mulai Melintasi...
Pemudik Mulai Melintasi Jalan Tol Muaro Sebapo Jambi