floating-TEI Pasang Target Rp172...
TEI Pasang Target Rp172 Triliun, Jokowi: Produk Lokal Bisa Semakin Maju
TEI Pasang Target Rp172...
TEI Pasang Target Rp172 Triliun, Jokowi: Produk Lokal Bisa Semakin Maju
Rabu, 18 Oktober 2023 - 23:02 WIB
JAKARTA - Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) meminta gelaran Trade Expo Indonesia (TEI) terus dilanjutkan sebagai upaya mendorong produsen lokal agar memiliki daya saing dan bisa menguasai pasar. Gelaran TEI bisa mendiversifikasi dan perluasan pasar produk Indonesia.

Baca juga: Sekjen PDIP: Presiden Jokowi Sudah Tahu Soal Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar Pranowo

"Sehingga pengusaha (dan) UMKM Indonesia dan industri produk lokal bisa semakin maju dan menjadi bagian penting dalam rantai pasok global," kata Jokowi melalui siaran video taping, Rabu (18/10/2023).

"Apalagi saya dengar tahun ini (TEI) juga difokuskan membuka peluang dari pasar nontradisional seperti Timur Tengah, Asia Selatan, dan Afrika, yang dilakukan secara offline dan online," sambung Jokowi.

Jokowi menyatakan apresiasinya terhadap gelaran TEI ke-38, sebab menurutnya gelaran tersebut membuka jalan bagi para eksportir untuk bertatap muka dengan potensial buyer yang ingin melihat produk dan melakukan negosiasi secara langsung.

"Sehingga lebih memudahkan interaksi dan lebih membuka peluang transaksi," imbuh Jokowi.

TEI merupakan pameran dagang terbesar di Indonesia dan diselenggarakan oleh Kementerian Perdagangan. Ajang ini diselenggarakan untuk mempromosikan produk-produk ekspor Indonesia yang bernilai tambah, mendorong penetrasi ekspor ke negara nontradisional, dan meningkatkan ekspor nonmigas Indonesia.

Baca juga: Ledakan Septic Tank di Setiabudi, 1 Orang Tewas

Kemendag menargetkan transaksi dalam TEI 2023 mencapai USD11 miliar atau sekitar Rp172,7 triliun.
(uka)
Baca Berita
Dengarkan Selanjutnya :
Ijazah Jokowi Identik,...
Ijazah Jokowi Identik, Roy Suryo: Bukan Autentik dan Keputusan Belum Final
Jokowi Lolos Seleksi...
Jokowi Lolos Seleksi UGM Tercatat di Koran Tahun 1980-an
Bareskrim Tampilkan...
Bareskrim Tampilkan Foto Ijazah Asli dan Jokowi saat Kuliah di UGM, Ini Penampakannya
Bareskrim Sebut Tidak...
Bareskrim Sebut Tidak Ada Tindak Pidana Laporan Dugaan Ijazah Palsu Jokowi
Polisi Temukan Fakta...
Polisi Temukan Fakta Jokowi Lulusan UGM, Laporan soal Ijazah Palsu Dihentikan