floating-Warga Bandung Bersyukur...
Warga Bandung Bersyukur Masyarakat Peduli Tionghoa Gelar Pasar Murah
Warga Bandung Bersyukur...
Warga Bandung Bersyukur Masyarakat Peduli Tionghoa Gelar Pasar Murah
Kamis, 14 Maret 2024 - 12:41 WIB
BANDUNG - Warga Bandung menyambut antusias pasar murah yang digelar Masyarakat Peduli Tionghoa (MTP) di tengah mahalnya harga berbagai kebutuhan pokok.Rasa syukur itu pun diungkapkan salah seorang warga, Nurhasanah.

Warga Warung Muncang, Kecamatan Bandung Kulon, Kota Bandung itu mengikuti Pasar murah MTP yang digelar di Yayasan Dana Sosial Priangan (YDSP), Kota Bandung, Kamis (14/3/2024). Dia bahagia dan sangat terbantu dengan hadirnya kegiatan pasar murah yang digelar MTP.

“Alhamdulillah kegiatan ini sangat menguntungkan sebab harga beras kan mahal sekarang. Ada bantuan nih dari Yayasan Dana Sosial Priangan dan Masyarakat Tionghoa Peduli, bagus sekali,” kata Nurhasanah.

Baca Juga: Masyarakat Tionghoa Peduli Gelar Pasar Murah di Bandung, Ini 10 Titik Lokasinya

Nurhasanah menyebut, dalam satu paket sembako dirinya bisa mendapatkan berbagai bahan pokok dengan harga yang sangat terjangkau. ”Isinya ada beras, minyak dan mie. Di kuponnya tertera cuman beras dan minyak, tapi sekarang ada mie bonusnya,” ungkapnya.

”Harga paket sembako di sini 60.000/paket. Ini kehitung murah dong. Biasanya beras beli Rp16.000/kg itu yang medium, Rp17.000/kg itu yang bagus, ini berasnya keliatan yang bagus,” tambahnya.

Oleh karena itu, Nurhasanah pun berharap kegiatan pasar murah ini bisa terus rutin digelar oleh MTP.“Semoga kegiatan seperti ini bisa sering diadakan, karena sangat membantu kami yang mana dalam kondisi sangat sulit ini,” tandasnya.

Diketahui, MTP kembali menggelar pasar murah berbagai bahan kebutuhan pokok di 10 titik Kota Bandung selama bulan Ramadhan 2024. Dalam kegiatan ini, Sebanyak 10.000 paket sembako disiapkan MTP dengan harga Rp60.000 per paket sembako.

Dalam pelaksanaannya, MTP menggandeng Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Bandung seperti Polrestabes Bandung, Kodim 0618/Kota Bandung, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung, dan beberapa Yayasan Tionghoa lainnya.

Perwakilan Masyarakat Tionghoa Peduli, Djoni Toat mengatakan, pasar murah ini merupakan kegiatan yang rutin digelar setiap tahunnya oleh beberapa Yayasan Tionghoa yang ada di Kota Bandung.

Kegiatan ini akan digelar di 10 titik Kota Bandung yang akan berlangsung mulai 13 Maret - 22 Maret 2024. ”Sasarannya sendiri warga di sekitar tempat yang kami selenggarakan karena tempat penyelenggaraan ini kebanyakan di kantor yayasan kami,” katanya.
(ams)
Baca Berita
Dengarkan Selanjutnya :
Cara Daftar Antrean...
Cara Daftar Antrean KJP untuk Dapat Sembako Murah, Cek Syarat dan Ketentuannya
May Day, Massa Berpakaian...
May Day, Massa Berpakaian Hitam Serang Polisi di Dago-Cikapayang Bandung
PCNU Jakut dan Polres...
PCNU Jakut dan Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bagikan Sembako ke Sopir Truk
Toko Bangunan di Jalan...
Toko Bangunan di Jalan Pahlawan Bandung Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp2 Miliar
Dedi Mulyadi Perintahkan...
Dedi Mulyadi Perintahkan Biro Hukum Lawan Putusan PTUN terkait SMAN 1 Bandung