floating-PT LIB dan Kementerian...
PT LIB dan Kementerian PUPR Bahas Penyediaan Prasarana VAR di 20 Stadion Liga 1
PT LIB dan Kementerian...
PT LIB dan Kementerian PUPR Bahas Penyediaan Prasarana VAR di 20 Stadion Liga 1
Minggu, 24 Maret 2024 - 05:05 WIB
JAKARTA - PT Liga Indonesia Baru (LIB) bersinergi dengan Kementerian PUPR dan PSSI terkait penyediaan prasarana Video Assistant Referee (VAR) di 20 stadion Indonesia. Masing-masing pihak menggelar rapat koordinasi terkait penyediaan prasarana VAR sejak 18-22 Maret 2024.

Terkait pemasangan prasarana instalasi VAR memang tengah dikebut proyeknya agar nantinya bisa dipakai pada kompetisi Liga 1 2024/2025. Maka dari itu, PT LIB, Kementerian PUPR, dan PSSI menggelar rapat koordinasi yang bertujuan untuk menyamakan persepsi dan pemahaman terkait dengan penyediaan prasarana instalasi VAR di 20 stadion Indonesia.

Direktur Operasional PT LIB, Asep Saputra, mengapresiasi dukungan pemerintah dalam menyediakan prasarana instalasi VAR. Dia mengatakan bahwa keberadaan VAR akan membantu wasit dalam mengambil keputusan yang tepat dan fair play.

Baca Juga: Jelang Vietnam vs Indonesia: 5 Pemain Skuad Garuda Demam, 3 Naturalisasi?

"VAR ini sangat penting untuk meningkatkan kualitas sepak bola Indonesia. Dengan VAR, pertandingan akan semakin fair dan menarik untuk ditonton," kata Asep, dilansir dari situs LIB, Sabtu (23/3/2024).

Asep menambahkan, bahwa koordinasi ini merupakan langkah penting dalam persiapan penyelenggaraan Liga 1 musim depan. Diyakini, sinergi yang telah dibangun oleh masing-masing pihak ini dapat mempercepat proses instalasi teknologi VAR pada masing-masing stadion.

"Koordinasi ini sangat penting untuk memastikan bahwa semua stadion yang akan digunakan untuk pertandingan Liga 1 siap dengan prasarana instalasi VAR. Lebih dari itu, kami juga berkoordinasi dan membahas secara detail untuk penyediaan fasilitas pendukung yang ada kaitannya dengan kebutuhan broadcast secara keseluruhan," tutur Asep.

Baca Juga: Jelang Vietnam vs Indonesia, Thom Haye Beri Kode Main

Adapun 20 stadion di Tanah Air yang rencananya akan dipasang VAR, yakni Stadion Utama Sumatera Utara, Stadion Teladan Medan, Stadion Surajaya, Stadion Kanjuruhan, Stadion Harapan Bangsa, Stadion Gelora Joko Samudro, Stadion Bumi Sriwijaya, Stadion dan BJ Habibie. Kemudian juga Stadion Pakansari, Stadion Patriot Candrabhaga, Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Stadion Maguwoharjo, Stadion Indomilk Arena, Stadion Demang Lehman, Stadion Gelora Bumi Kartini, Stadion Jatidiri, Stadion Wibawa Mukti, dan Stadion Segiri.
(yov)
Baca Berita
Dengarkan Selanjutnya :
Manajemen Arema FC Geram...
Manajemen Arema FC Geram Bus Persik Dilempari Batu: Pertimbangkan Hengkang dari Kanjuruhan!
Ciri-ciri Pelempar Batu...
Ciri-ciri Pelempar Batu ke Bus Persik Diungkap Pelatih Rivaldo Alves
FIFA Beri Kelonggaran,...
FIFA Beri Kelonggaran, SUGBK Bisa Penuh Lawan China Asal Penuhi Syarat Ini
FIFA Sanksi PSSI Denda...
FIFA Sanksi PSSI Denda Rp400 Juta dan Pembatasan Penonton 15 Persen, Mengapa?
Kode Keras dari Bhayangkara...
Kode Keras dari Bhayangkara FC: Shayne Pattynama Merapat ke Lampung?