floating-Artis Vikri Rasta Bangga...
Artis Vikri Rasta Bangga Dipanggil Burhan usai Sukses Bintangi Series Arab Maklum di Vision+
Artis Vikri Rasta Bangga...
Artis Vikri Rasta Bangga Dipanggil Burhan usai Sukses Bintangi Series Arab Maklum di Vision+
Jum'at, 07 Februari 2025 - 23:20 WIB
JAKARTA - Aktor Vikri Rasta mengaku bangga dirinya dipanggil Burhan oleh fans, nama yang menjadi karakternya di drama Vision+ berjudul Arab Maklum. Apalagi, kini dia kembali dipercaya membintangi series Arab Maklum 3.

Vikri menilai hal itu sebagai pencapaian tersendiri baginya sebagai seorang aktor. Hal tersebut juga sebagai dampak dari kesuksesan series tersebut.

"Setiap orang ketemu gue manggil Burhan, bukan Vikri, buat gue itu pencapaian atas keberhasilan cerita yang disampaikan," kata Vikri Rasta kepada Sindonews, Jumat (7/2/2025).

Kebanggaan lain yang dirasakan Vikri tentunya bisa kembali terlibat hingga musim ketiga series tersebut. Padahal, dia tak menyangka series tersebut bisa berlanjut hingga tiga musim.

"Sedikitnya gue salah satu yang ada saat mendevlop awal si Arab Maklum ini. Bisa sampai ke season 2 aja waktu itu buat gue udah lebih dari sekedar luar biasa gitu, diluar ekspektasi kita, sekarang lanjut ke 3," kata dia.

Namun, hal itu tak membuatnya lepas dari tantangan menjelang proses syuting. Akan tetapi, ia menilai kekompakan antar pemain menjadi modal penting untuk mencapai hasil terbaik.

"Sebenarnya tantangan baru itu menjaga ekspektasi penonton ya karena di season pertama penonton berharap lebih lucu, dan Alhamdulillah lebih lucu, dan ini levelnya udah naik lagi," tutur Vikri.

"Jadi mudah-mudahan kami semua dari pemain sampai kru berhasil mengemas ini jauh lebih menarik dan lucu, dan kita memasukkan pesan pesan moral yang lebih tajam," ucap dia lagi.
(tdy)
Baca Berita
Dengarkan Selanjutnya :
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Real Madrid vs Mallorca: Tonton di VISION+
Sinopsis Episode 3:...
Sinopsis Episode 3: Megan Domani Resmi Jadi Sugar Baby di Series Sugar Daddy?
Usai Hajar Bahrain,...
Usai Hajar Bahrain, Timnas Futsal Putri Indonesia Siap Tantang China di Perempat Final! Link Streaming di VISION+
Sinopsis Original Series...
Sinopsis Original Series Vision+ di RCTI Kartu Keluarga Eps 1: Perjuangan Sri untuk Anaknya Bersekolah
Sore Penuh Cerita: Deretan...
Sore Penuh Cerita: Deretan Original Series Vision+ Tayang di RCTI Mulai 12 Mei!