JAKARTA - Banjir besar yang melanda Kota Bekasi pada 4 Maret 2025 akibat hujan dengan intensitas tinggi dan luapan sungai menyebabkan delapan kecamatan terdampak. Termasuk wilayah Pondok Gede Permai yang mengalami kondisi terparah.
Pemerintah Kota Bekasi segera menetapkan Status Tanggap Darurat Bencana Banjir, Cuaca Ekstrem, dan Tanah Longsor selama 14 hari, terhitung sejak 4 hingga 18 Maret 2025, untuk mengoptimalkan upaya penanggulangan bencana.
Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak, Benings Clinic, melalui CEO dan Foundernya dr. Oky Pratama, turut memberikan bantuan kemanusiaan dengan menyalurkan 1.000 paket sembako kepada korban banjir di wilayah tersebut pada 8 Maret 2025.
Bantuan yang diberikan mencakup makanan siap saji, air mineral, telur, minyak goreng, hygiene kit, dan berbagai kebutuhan pokok lainnya. Kegiatan sosial ini juga mendapat dukungan dari Kementerian Sosial Republik Indonesia untuk memastikan seluruh bantuan tersalurkan secara efektif dan tepat sasaran.
Baca Juga: Bening Clinic Ajak Pasien ke Korea Selatan, dr Oky Pratama: Real Tanpa Settingan! Selain menyerahkan bantuan, dr. Oky Pratama beserta tim Benings Clinic turun langsung ke lokasi terdampak di Pondok Gede Permai, membantu menyiapkan paket sembako, dan mengunjungi rumah-rumah warga untuk melihat kondisi mereka secara langsung.
Kehadiran mereka disambut baik oleh masyarakat setempat yang merasa terbantu dengan dukungan yang diberikan. Dalam keterangannya, dr. Oky Pratama mengungkapkan keprihatinannya terhadap dampak bencana ini, terutama kerusakan yang dialami oleh warga, termasuk rumah dan kendaraan yang rusak akibat banjir.
Ia berharap bahwa bantuan yang diberikan dapat meringankan beban para korban dan membantu mereka untuk kembali bangkit setelah musibah ini. Melalui aksi kemanusiaan ini, Benings Clinic menunjukkan komitmennya untuk terus berperan aktif dalam membantu masyarakat yang membutuhkan, terutama dalam situasi darurat seperti bencana alam.
"Kami sangat prihatin melihat kerusakan-kerusakan yang ditimbulkan bencana alam ini. Rumah dan kendaraan banyak rusak, tidak bisa beraktivitas seperti biasa. Bantuan yang kami berikan mudah-mudahan dapat sedikit membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang tertimpa musibah banjir di Kota Bekasi," kata dr. Oky Pratama.
Baca Juga: Raih Beautypreneur Awards 2024, Dokter Oky Pratama Ingatkan Pentingnya Jaga Penampilan (dra)