floating-Respons Bahlil Lahadalia...
Respons Bahlil Lahadalia soal Pertemuan Prabowo dan Megawati
Respons Bahlil Lahadalia...
Respons Bahlil Lahadalia soal Pertemuan Prabowo dan Megawati
Rabu, 09 April 2025 - 09:01 WIB
SOLO - Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia buka suara merespons pertemuan antara Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Prabowo Subianto . Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral ini menghargai dan mendukung.

“Kita kan membutuhkan suasana yang harmonis, kondusif. Pertemuan tokoh-tokoh bangsa itu kita semua menghargai,” kata Bahlil di sela-sela kunjungan ke kediaman mantan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Solo, Selasa (8/4/2025) malam.

Bahlil mendukung Presiden Prabowo Subianto yang menemui Megawati Soekarnoputri yang merupakan Presiden ke-5 RI itu. Tak hanya ke Megawati, Presiden Prabowo juga melakukan hal yang sama ke mantan Presiden Jokowi, dan mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Baca juga: Bahlil Malam-malam Datang ke Rumah Jokowi, Ada Apa?

Dengan pertemuan antara Prabowo dan Megawati, dirinya berharap situasi Indonesia menjadi lebih adem dan kompak dalam membangun negara. Ditanya apakah Bahlil ada rencana juga bertemu dengan Megawati, dia menyebut nanti akan dilihat.

Baca juga: Parsel Lebaran Prabowo untuk Megawati Berisi Sayur-mayur

Ia menegaskan bahwa sesama ketua umum partai bisa saja setiap saat bertemu, terlebih jika masuk dalam koalisi.
(rca)
Baca Berita
Dengarkan Selanjutnya :
Prabowo Tiba di Brunei...
Prabowo Tiba di Brunei Darussalam Disambut Pasukan Jajar Kehormatan
Profil Kasmudjo, Dosen...
Profil Kasmudjo, Dosen Pembimbing di UGM yang Dikunjungi Jokowi
Prabowo Akan Terima...
Prabowo Akan Terima Bintang Kebesaran Tertinggi Brunei Darussalam dari Sultan Bolkiah
Bertolak ke Brunei Darussalam,...
Bertolak ke Brunei Darussalam, Prabowo Temui Sultan Bolkiah
Jokowi Kunjungi Rumah...
Jokowi Kunjungi Rumah Kasmudjo Dosen Pembimbing di UGM, Terkait Kasus Ijazah?