floating-Liga Europa 2024/2025:...
Liga Europa 2024/2025: Format Baru, Potensi All-Inggris Final, dan Jumlah Hadiah yang Menggiurkan
Liga Europa 2024/2025:...
Liga Europa 2024/2025: Format Baru, Potensi All-Inggris Final, dan Jumlah Hadiah yang Menggiurkan
Sabtu, 03 Mei 2025 - 10:19 WIB
Liga Europa tak pernah kehilangan daya tariknya meski Liga Champions kerap menyita sorotan sebagai kompetisi paling prestisius di benua biru. Turnamen kasta kedua Eropa ini kembali hadir dengan format baru untuk musim 2024/2025, menawarkan pertandingan yang lebih kompetitif, dan hadiah uang yang tak kalah menggiurkan.

Musim ini, UEFA melakukan perombakan besar terhadap struktur Liga Europa. Babak penyisihan grup yang selama ini menjadi ciri khas telah ditinggalkan, digantikan dengan format liga tunggal berisi 36 tim.

Perubahan format ini membawa angin segar dalam persaingan. Tim yang menduduki peringkat 1 hingga 8 di klasemen babak liga otomatis melaju ke babak 16 besar. Sementara itu, tim yang berada di posisi 9 hingga 24 harus melewati babak play-off untuk mengamankan tempat di babak selanjutnya.

Baca Juga: Perbandingan Trofi Real Madrid vs Barcelona, 2 Piala yang Barca Tidak Punya sampai Bumi Kiamat

Bagi tim-tim papan atas Eropa, termasuk wakil Liga Inggris seperti Manchester United dan Tottenham Hotspur yang berpotensi menciptakan final sesama tim Inggris, kompetisi Eropa selalu menjadi incaran.

Selain gengsi, partisipasi di Liga Europa juga menawarkan kompensasi finansial yang menggiurkan. Lalu, berapa banyak hadiah uang yang menanti para peserta, khususnya jika mereka mampu melangkah jauh hingga meraih gelar juara?

Berikut Rincian Hadiah Uang yang Diberikan UEFA di musim 2024/2025:



1. Lolos ke babak liga: 3,6 juta euro (setiap tim)

2. Kemenangan di babak liga: 378.000 euro

3. Hasil imbang: 126.000 euro

4. Lolos langsung ke babak 16 besar: 505.000 euro

5. Finis peringkat: 9–16: 252.000 euro

6. Babak 16 besar: 1,5 juta euro

7. Perempat final: 2,1 juta euro

8. Semifinal: 3,5 juta euro

9. Final Liga Europa: 5,9 juta euro

10. Juara Liga Europa: 5 juta euro

Baca Juga: AFC Umumkan Aturan Seeding Piala Asia U-23 2026: Timnas Indonesia Masuk Pot 2



Dengan total potensi pemasukan lebih dari 20 juta euro, Liga Europa tidak hanya menjadi ajang pembuktian kualitas, tetapi juga peluang bisnis besar bagi klub-klub Eropa.

Bandingkan dengan Musim Lalu: Dana Bertambah di Babak Gugur

Meski tampaknya ada sedikit pengurangan hadiah per pertandingan di babak awal dibandingkan musim 2023/2024, peningkatan terjadi pada fase gugur. Lolos ke babak 16 besar mendapat tambahan 500.000 euro, perempat final (500.000 euro), semifinal (1,2 juta euro) dan finalis (2 juta euro).

UEFA tampaknya ingin menambah nilai kompetitif di babak akhir, mendorong klub-klub untuk tampil maksimal hingga titik terakhir turnamen. Musim ini, klub-klub Liga Inggris seperti Manchester United dan Tottenham Hotspur sudah melaju jauh dan berpeluang menciptakan final sesama tim Inggris. Jika ini terjadi, Liga Europa bukan hanya panggung perebutan trofi, tapi juga ajang pembuktian dominasi Liga Inggris di Eropa.
(yov)
Baca Berita
Dengarkan Selanjutnya :
7 Klub Tembus Final...
7 Klub Tembus Final Liga Europa Tanpa Kekalahan: Manchester United di Ambang Sejarah
Profil Antony Santos...
Profil Antony Santos Dibuang Manchester United, Menggila Jadi GOAT di Real Betis
Berapa Gaji Son Heung-Min...
Berapa Gaji Son Heung-Min di Tottenham Hotspur
Jadwal Lengkap Final...
Jadwal Lengkap Final Liga Champions, Liga Europa, Liga Konferensi Eropa 2024/2025
Manchester United vs...
Manchester United vs Tottenham Hotspur di Final Liga Europa: Penyelamat Wajah Inggris