floating-Dean James Comeback,...
Dean James Comeback, Peluang Lawan China dan Jepang Terbuka Lebar
Dean James Comeback,...
Dean James Comeback, Peluang Lawan China dan Jepang Terbuka Lebar
Senin, 12 Mei 2025 - 15:14 WIB
Kabar gembira menghampiri Timnas Indonesia jelang laga krusial di Kualifikasi Piala Dunia 2026 . Dean James dilaporkan telah kembali merumput bersama klubnya, Go Ahead Eagles.

Setelah absen selama sebulan akibat cedera hamstring yang dideritanya sejak 6 April 2025, Dean akhirnya dipercaya tampil sebagai pemain pengganti dalam laga Eredivisie antara Go Ahead Eagles melawan PEC Zwolle, Minggu (11/5/2025). Bek keturunan Surabaya, Jawa Timur, masuk pada menit ke-70, memberikan suntikan energi baru bagi lini pertahanan tim berjuluk Trots aan de IJssel.

Meskipun kehadirannya memberikan dampak positif, pertandingan tersebut berakhir imbang 1-1. "Dean James dan Jakob Breum memasuki lapangan dua puluh menit sebelum pertandingan berakhir, permainan Go Ahead Eagles mendapat energi baru," demikian pernyataan resmi dari laman klub Go Ahead Eagles, Senin (12/5/2025).

Baca Juga: Kylian Mbappe si Manusia Rekor

Kembalinya Dean James dan mendapatkan menit bermain tentu menjadi angin segar bagi Timnas Indonesia. Pasukan Garuda, di bawah arahan pelatih Patrick Kluivert, akan menghadapi dua pertandingan penting di lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Laga tandang melawan China dijadwalkan pada 5 Juni 2025, disusul dengan pertandingan kandang kontra raksasa Asia, Jepang, pada 10 Juni 2025. Saat ini, Timnas Indonesia masih berjuang di peringkat keempat klasemen grup dengan mengumpulkan sembilan poin dari delapan pertandingan yang telah dilakoni.

Dengan pulihnya Dean James dan kembali mendapatkan menit bermain di kompetisi Eropa, peluangnya untuk memperkuat lini belakang Timnas Indonesia dalam dua laga krusial mendatang semakin terbuka lebar. Kehadirannya diharapkan dapat memberikan soliditas dan kekuatan tambahan bagi Skuad Garuda dalam upaya meraih hasil positif di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
(yov)
Baca Berita
Dengarkan Selanjutnya :
Profil Pendidikan Mierza...
Profil Pendidikan Mierza Firjatullah, Striker Muda Andalan Timnas U-17
10 Pencetak Gol Terbanyak...
10 Pencetak Gol Terbanyak Timnas Indonesia Sepanjang Masa
5 Pemain Timnas Indonesia...
5 Pemain Timnas Indonesia yang Jadi Kapten di Klubnya
Statistik Jay Idzes...
Statistik Jay Idzes saat Keluarkan Venezia dari Zona Degradasi Serie A
Pemain Abroad Timnas...
Pemain Abroad Timnas Indonesia yang Berkarier di Liga Eropa: Bertahan atau Hengkang?