floating-Tarif Rp40 Ribu, Layanan...
Tarif Rp40 Ribu, Layanan GeNose di Bandara Ngurah Rai Mulai Besok
Tarif Rp40 Ribu, Layanan...
Tarif Rp40 Ribu, Layanan GeNose di Bandara Ngurah Rai Mulai Besok
Kamis, 08 April 2021 - 15:31 WIB
DENPASAR - Layanan tes cepat COVID-19 menggunakan GeNose dilaksanakan di Bandara Ngurah Rai Bali mulai Jumat (9/4/2021) besok. Untuk tarifnya, dibanderol Rp40.000.

Baca juga: Libur Panjang, Penumpang Tiba di Bandara Ngurah Rai Bali Melonjak

"Kami berupaya memberikan kemudahan memperoleh layanan tes kesehatan yang relatif murah dengan layanan GeNose," kata kata General Manager PT Angkasa Pura I (Persero) Ngurah Rai Herry AY Sikado, Kamis (8/4/2021).

Baca juga: Per Hari 100 Calon Penumpang Pesawat di Bandara Juanda Terdeteksi Positif COVID-19 dari Hasil GeNose

Untuk memastikan kesiapan itu, hari ini digelar simulasi tes GeNose C-19 di terminal keberangkatan. Ada 150 kantong yang dipakai dalam simulasi.

Herry menjelaskan, layanan tes GeNose C-19 di Bandara Ngurah Rai Bali setiap harinya dibuka mulai pukul 09.00 sampai 19.00 Wita di area terminal keberangkatan. Adapun tarifnya sebesar Rp40.000 per orang.

Untuk tahap pertama, disediakan 600 kantung setiap harinya. "Calon penumpang yang akan melakukan uji tes kesehatan GeNose C19, agar dapat datang empat jam sebelum waktu keberangkatan," pinta Herry.

Sementara Stakeholder Relation Manager Taufan Yudhistira berharap, layanan GeNose bisa meningkatkan trafik penumpang baik yang akan masuk dan keluar Bali.

Dia memprediksi trafik penumpang di Ngurah Rai akan meningkat seperti bandara lain yang sudah lebih dulu menggunakan GeNose C-19. "Kita berharap akan terlihat mulai April ini," katanya.
(shf)
Baca Berita
Dengarkan Selanjutnya :
PLN IP Operasikan PLTS...
PLN IP Operasikan PLTS Terapung 100 kWp di Waduk Muara Nusa Dua Bali
Bank Mantap Dukung Konservasi...
Bank Mantap Dukung Konservasi Penyu di Pantai Sindhu Denpasar
Ibas: Museum Jembatan...
Ibas: Museum Jembatan Peradaban dan Masa Depan Bangsa
Usung Farm to Table,...
Usung Farm to Table, Resto di Ubud Bali Raih Gold Award PGA 2025
Dosen MNC University...
Dosen MNC University dan Dosen Politeknik Nasional Gelar PKM di Bali