floating-Operasi Pasar Murah...
Operasi Pasar Murah Bandung Barat Jadi Sarang Copet, Ini Reaksi Satpol PP
Operasi Pasar Murah...
Operasi Pasar Murah Bandung Barat Jadi Sarang Copet, Ini Reaksi Satpol PP
Kamis, 23 Desember 2021 - 02:36 WIB
BANDUNG BARAT - Operasi pasar murah Pemerintah Kabupaten Bandung Barat, di Lapangan Mekarsari, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat (KBB), ternyata jadi sarang copet.

Salah seorang pengunjung yang hendak membeli sembako kecopetan. Uang untuk beli sembako Rp1,5 juta pun raib.

"Betul tadi ada kejadian pencopetan, tidak terlalu terpantau, dan laporannya sekitar jam 11an," kata Kabid Ketentraman dan Ketertiban Masyarakat Satpol PP Bandung Barat, Poniman, Rabu (22/12/2021).

Baca juga: Dijebak Korbannya Pakai Uang Mainan, Pencopet Tertangkap dan Diamuk Massa

Dirinya pun mengaku kecolongan, karena baru mengetahui adanya kasus pencopetan, setelah korban melapor. Pihaknya lalu mengarahkan agar korban melaporkan kejadian tersebut ke aparat kepolisian supaya bisa ditindaklanjuti.

"Warga yang datang untuk belanja cukup ramai, jadi aksi itu (copet) tidak terpantau oleh anggota, karena menyangka yang datang adalah untuk belanja," sambungnya.

Diakuinya, adanya aksi copet dalam acara seperti baru pertama kali terjadi di KBB, sehingga kejadian tersebut cukup mengagetkan semua petugas pengamanan. Pihaknya pun akan lebih diperketat keamanan.

Baca: Berupaya Kabur dari Polisi, Pencopet di Anjungan Losari Ditembak

"Warga harus tetap waspada terhadap barangnya masing-masing dengan baik, jangan sampai lengah, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Lilis Tita Lutfiah (32), warga Kampung Kiralawang, Desa Cipada, Kecamatan Cisarua, KBB, telah menjadi korban pencopetan di lokasi pasar murah yang digelar Pemda KBB.

Akibatnya, dia kehilangan sejumlah dokumen penting, seperti surat-surat emas, STNK, ATM, KTP-el, dan uang Rp1,5 juta.
(hsk)
Baca Berita
Dengarkan Selanjutnya :
Terjerat Kasus Narkoba,...
Terjerat Kasus Narkoba, Ketua Bawaslu Bandung Barat Dinonaktifkan
Mentan Amran: Operasi...
Mentan Amran: Operasi Pasar Pangan Murah AgriPost Stabilkan Harga Pangan
Jelang Lebaran, Operasi...
Jelang Lebaran, Operasi Pasar Bahan Pangan di Sumut Marak
Operasi Pasar di Palembang,...
Operasi Pasar di Palembang, Mentan Amran: Kami Mohon Sekali Lagi, Jangan Menjual di Atas HET
Kantorpos Cililin Salurkan...
Kantorpos Cililin Salurkan Bansos PKH dan Sembako Tahap 3 dan 4 ke 2195 KPM